Sebanyak 51 Orang Etnis Rohingnya dari Myanmar Berlabuh di Langkat Sumut

LANGKAT, cinews.id – Setelah terombang-ambing di laut dengan kapal kayu bermotor yang mereka gunakan dari Myanmar, Sebanyak 51 orang etnis Rohingya tiba di Indonesia.

Puluhan etnis Rohingya itu kemudian berlabuh di Desa Kwala Langkat, Kecamatan Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, Sumatra Utara, pada Rabu (22/5/2024).

Kapolsek Tanjung Pura, AKP 1Andri Siregar, membenarkan adanya kehadiran para etnis Rohingya itu.

“Para etnis Rohingya datang ke Desa Kwala Langkat dengan menumpang satu unit kapal kayu bermotor. Jumlahnya 51 orang,” ucap Kapolsek Tanjung Pura, AKP Andri GT Siregar, Rabu (22/5/2024) malam.

Andri mengungkapkan, 51 orang etnis Rohingya itu terdiri dari 42 laki-laki, 3 perempuan dan 6 anak-anak. Mereka kini ditampung di Aula Serbaguna Desa Kwala Langkat.

Kami juga sudah memberikan bantuan logistik berupa air dan makanan kepada mereka,” tukasnya.

Ribuan etnis Rohingya saat ini telah melarikan diri dari negaranya di Myanmar usai konflik yang terjadi di negara itu. Indonesia kerap menjadi wilayah transit bagi para etnis Rohingya sebelum mereka melanjutkan perjalanan hidup ke negara tujuan lain.


Eksplorasi konten lain dari Cinews.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *