Pagi Tadi Tuban Diguncang Gempa Magnitudo 4,8, Getaran Terasa Hingga Pati dan Rembang

JAKARTA – Bencana gempa bumi terjadi pada Jumat (29/3/2024) Pagi, di Tuban, Jawa Timur. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat kekuatan gempa yakni magnitudo 4,8.

“Pusat gempa berada di laut, 127 Km Timur Laut Tuban,” sebut BMKG dalam laman resmi, Jumat (29/3/2024).

BMKG mencatat kedalaman gempa yakni 10 kilometer. Dengan koordinat gempa yakni 5.86 Lintang Selatan dan 112.52 Bujur Timur.

“Gempa terjadi pukul 04:23:03 WIB,” ungkap BMKG.

Sejumlah wilayah merasakan guncangan gempa. Yakni di Bawean, Lamongan, Gresik, Tuban, Pati, dan Rembang.


Eksplorasi konten lain dari Cinews.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *