Intip Peluang Indonesia Lolos dari Fase Gugur di Piala Asia U-23 2024

JAKARTA – Timnas Indonesia U-23 berada di jalur yang tepat untuk lolos ke fase gugur Piala Asia U-23 setelah menang tipis atas Australia. Penyelamatan Gemilang tendangan penalti Australia oleh Ernando Ari Sutaryadi dan gol dari Komang Teguh membawa Indonesia ke dalam posisi menguntungkan.

Saat ini tim besutan Shin Tae-yong berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan koleksi tiga poin. Menyisakan satu pertandingan di Grup A membuat situasi akan memanas di mana tiga tim yakni Indonesia, Yordania dan Australia akan memperebutkan status runner up.

Sementara tuan rumah Qatar, setelah berhasil menang atas Yordania mereka sudah dipastikan lolos ke fase gugur Piala Asia U-23.

Tim Garuda Muda yang akan berjumpa Yordania di laga pamungkas harus meraih kemenangan jika ingin dari kejaran Australia yang akan melawan Qatar. Namun jika Marcelino Ferdian meraih hasil imbang pada laga yang berlangsung Ahad (21/4/2024) dan Australia gagal mengalahkan Qatar, Tim Merah Putih lolos sebagai runner up dengan raihan 4 poin. Bahkan jika Australia menang atas Qatar dengan skor berapa pun, Indonesia tetap lolos karena unggul head to head dari Tim Kangguru.

Kemenangan Indonesia atas Australia bukan hanya memperbaiki catatan pertemuan kedua tim, namun juga banyak sederet catatan apik terukir. Di mana mereka mencatatkan kemenangan pertama serta tiga poin perdana yang diraih di ajang Piala Asia U-23 2024.

Catatan sejarah Indonesia sangat spesial, karena diraih pada debutnya di turnamen kelompok umur di bawah 23 tahun tersebut.

Menatap laga terakhir menghadapi Yordania, pelatih Shin Tae-yong mengaku belum punya waktu banyak mempelajari permainan calon lawannya tersebut. Namun pelatih kelahiran Korea Selatan tersebut akan menganalisa dan bersiap untuk merebut kemenangan dari Yordania.

Jika nantinya Timnas Indonesia bisa lolos ke babak 8 besar, Shin Tae-yong berhasil memenuhi target dari PSSI. Sebelumnya PSSI memberikan dua syarat untuk memperpanjang kontrak Shin Tae-yong yakni meloloskan tim senior ke-16 besar Piala Asia dan meloloskan Timnas U-23 ke perempat final Piala Asia U-23.


Eksplorasi konten lain dari Cinews.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *