Melihat Banyak Opportunity, Pemerintah Malaysia Turut Berinvestasi di IKN

JAKARTA – Pemerintah Malaysia mencatat banyak melakukan kerja sama dengan Indonesia, mulai dari, sosial, politik, hingga ekonomi. Soal bisnis dan ekonomi, salah satunya turut melakukan investasi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur (Kaltim).

“Kebanyakan sekarang ini kerja sama di IKN Nusantara, kita melihat banyak opportunity (peluang) dalam pembangunan IKN Nusantara. Pada bulan Maret 2024, kami ke sana melihat kemajuan IKN,” kata Setiausaha Pertama Kedubes Malaysia Gobinath Nadarajah di Jakarta, Senin (6/5/2024).

Dalam komitmen investasi di Indonesia, Gobinath mengaku, banyak perusahaan di Malaysia datang ke Tanah Air. Bahkan, Dubes Indonesia di Malaysia juga sudah membawa serikatnya ke Kuala Lumpur.

“Kerja sama antara Malaysia dengan Indonesia sangat baik sekali. Bahkan, Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim sudah tiga kali ke Indonesia menemui Presiden Jokowi,” ucapnya.

Dalam waktu dekat ini, Gobinath mengaku, pemerintah Malaysia berencana kembali untuk bertemu Presiden Jokowi. Dikabarkan, pertemuan pemerintah Malaysia dan Indonesia untuk memperkuat kerja sama ekonomi.

“Memperkuat koorporasi Indonesia dan Malaysia, ekonomi juga sangat baik. Pada tahun 2022, ekonomi dalam tumbuh 30 bilion dollar USD,” ujarnya.


Eksplorasi konten lain dari Cinews.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *